
Bantaeng – Guna memastikan kelancaran pasokan air bersih bagi warga di wilayah binaannya, anggota Babinsa Koramil 1410-03/Tompobulu Kodim 1410/Bantaeng Serda Syahrir Sukku bersama warga binaan melaksanakan gotong royong memperbaiki pipa air bersih yang rusak akibat tertimpa pohon tumbang, yang berlokasi di Desa Batu Karaeng Kecamatan Pa'jukukang Kabupaten Bantaeng, Rabu (10/01/2024).
Babinsa Desa Batu Karaeng Serda Syahrir Sukku menjelaskan kerusakan pipa itu akibat tertimpa Pohon tumbang karena tingginya curah hujan beberapa pekan terakhir.
Perbaikan pipa yang rusak ini segera diperbaiki, karena dikhawatirkan warga sekitar akan mengalami kesulitan air bersih jika tidak segera diperbaiki.
"Gotong royong memperbaiki saluran pipa air bersih dimaksudkan agar dapat berfungsi kembali. “Sekaligus juga melakukan pengecekan kelancaran penyaluran hingga ke tempat penampungan air bersih.
Di tempat yang berbeda Danramil 1410-03/Tompobulu Kapten Inf Andi Usman mengatakan, “Kegiatan tersebut merupakan wujud kepedulian babinsa sebagai ujung tombak satuan teritorial, untuk mewujudkan penerapan tugas-tugas dan fungsi Babinsa di tengah-tengah masyarakat dalam membantu kesulitan warga dan juga membantu mempercepat pembangunan di wilayah desa binaannya.